Pemakaian Ubin Kuno Kesan Jadul Klasik Untuk Desain Interior Vintage, Shabby Chic, Rustic Hingga Retro

Lantai Tegel Kuno Kesan Jadul Klasik Untuk Contoh Desain Interior Vintage, Shabby Chic, Rustic Hingga Retro

By

Lantai Tegel Kuno Kesan Jadul Klasik Untuk Contoh Desain Interior Vintage, Shabby Chic, Rustic Hingga Retro

Pemakaian Ubin Kuno Kesan Jadul Klasik Untuk Desain Interior Vintage, Shabby Chic, Rustic Hingga Retro

Kesan jadul untuk hunian modern kini kembali dilirik. Kesan jadul ini bisa tercipta dengan menggunakan ubin klasik tegel semen untuk hunian rumah Anda. Konsep desain interior seperti vintage, shabby chic, rustic hingga retro dapat menjadi pilihan. Ubin klasik tegel semen ini bisa Anda aplikasikan pada lantai ataupun dinding. Bahkan Anda juga dapat mengaplikasikannya untuk ruang apapun di dalam rumah dan menyesuaikannya dengan konsep yang Anda inginkan. Dengan harga yang terjangkau, Anda sudah bisa membuat hunian rumah Anda terlihat cantik.

Proses Pemilihan Lantai Tegel Kuno

Sebelum memasang Anda tentunya harus memilih tegelnya terlebih dahulu. Sebelumnya juga Anda harus memperhatikan tampilan akhir dari tegel / ubin klasik yang akan nampak nantinya. Selanjutnya perhatikan tekstur permukaan, ukuran, dan warna. Soal ukuran bisa disesuaikan dengan ukuran dan kondisi ruangan Anda. Untuk soal warna, pilihlah warna terang untuk ruangan yang kurang terkena sinar matahari. Selain mempercantik, ubin tegel juga menimbulkan efek lebih terang pada ruangan. Sedangkan untuk tekstur juga sesuaikan dengan ruangan dan tema ruangan. Untuk kamar mandi dan teras gunakan tekstur yang kasar, sementara untuk ruangan lainnya gunakan tekstur matte, satin, atau glossy.

Ubin Jadul Vintage Untuk Dekorasi Lantai Tegel Membuat Anda Semakin Jatuh Cinta

Proses Pemasangan Lantai Tegel Kuno

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, sebelum proses pemasangan rendam ubin jadul ini selama 10 menit. Agar penutup lantai menyatu dengan plesteran. Gunakan semen instan untuk plesteran. Mengapa? Karena semen ini punya komposisi semen instan dengan kualitas bagus. Plesteran konvesional memiliki ketebalan mencapai 3cm, sementara semen isntan hanya 0,3-0,5 cm saja, sehingga bisa lebih menghemat waktu pemasangan. Ketuk-ketuk bagian permukaan ubin saat pemasangan agar penutup lantai menyatu dengan plesteran. Pilih nut yang warnanya senada dengan ubin. Agar tampilan terlihat sempurna dan tampak mengkilap, tambahkanlah proses diskristalisasi atau asasir, lalu semir.

Cara Mudah Dan Praktis Memasang Ubin Tegel Lantai Sendiri

Perawatan yang Mudah

Harga murah, pemasangan yang terarah, perawatannya pun mudah. Ubin tegel kunci ini punya ketahanan yang sangat baik, tidak menyerap air sehingga tak mudah lapuk atau hancur. Permukaan ubin tegel tidak licin jika dibandingkan keramik. Ubin tegel cocok digunakan outdoor maupun indoor. Kalaupun outdoor dengan ketahanan yang baik walaupun terkena air hujan tak akan membuat ubin ini licin ataupun pudar.

Kemewahan Gaya Klasik yang Terjangkau

You may also like

HUBUNGI KAMI
VIA WHATSAPP
HUBUNGI KAMI
VIA TELEPON